-->
√ 4 Cara Root Android dengan PC / Tanpa PC + Gambar

√ 4 Cara Root Android dengan PC / Tanpa PC + Gambar

Root adalah sebuah proses untuk mengizinkan pengguna hp, tablet, dan piranti lain yang berjalan pada sistem operasi android untuk mendapatkan kontrol yang lebih tinggi pada berbagai subsistem android. Dalam arti lain, anda dapat mengubah, mengedit, memodifikasi apapun yang terdapat dalam sistem. Cara root android sangatlah mudah.
Di akhir artikel ini, kami sedikit mengulas mengenai kekurangan android yang di root beserta dengan kelebihannya. Sehingga kami berharap memang anda sudah yakin untuk melakukan rooting android atau tidak.
Bagi anda yang berniat melakukan root android dengan aplikasi, kami merekomendasikan aplikasi terbaik untuk melakukan root, yaitu framaroot.
Bagi anda yang tidak ingin menggunakan framaroot, masih ada alternatif lain yaitu menggunakan pc secara langsung, atau bisa menggunakan kingroot. Cara ini bisa diterapkan di android versi Jelly Bean, KitKat, Lollipop, Marshmellow, Nougat. Berikut ini pembahasan lengkapnya.
Perhatian! root Android dengan PC jauh lebih aman dengan tingkat keberhasilan lebih besar. Tapi jika memang anda tidak sempet root dengan pc, lakukan dengan root tanpa pc.

Cara Root Android dengan PC

Bahan yang perlu anda siapkan

1. Baterai smartphone android terisi minimal 50%.
2. Aktifkan mode USB Debugging, dengan cara seperti berikut:
  • Buka menu Setting pada smartphone, lalu klik About phone
  • Scroll ke bawah, kemudian cari opsi Build Number dan klik berkali-kali sampai muncul notifikasi You are now a developer
  • Kembali ke menu Setting, cari dan klik menu Developers Option / Opsi Pengembang. Scroll ke bawah sampai menemukan mode Debugging USB kemudian centang
3. Aktifkan fitur install aplikasi dari sumber tidak dikenal, caranya seperti berikut:
  • Buka Pengaturan
  • Kemudian klik pada Security
  • Scroll ke bawah dan cari Unknown Source / Sumber Tidak Dikenal, kemudian centang
4. Kabel USB bawaan smartphone (diutamakan).
5. Akses internet pada pc.

Langkah Root dengan Root Genius

  • Pertama matikan anti virus terlebih dahulu, kemungkinan pc akan mendeteksi software anda berbahaya
  • Unduh software pc Root Genius terlebih dahulu, jika sudah terdownload kemudian install dan buka
  • Hubungkan smartphone android ke pc menggunakan kabel USB, maka akan terlihat tampilan seperti dibawah ini 
  • Klik centang pada I accept User agreement. Lalu klik Root it
  • Proses root akan berlangsung, tunggu proses root hingga selesai
  • Cabut ponsel android dari pc, buka menu android maka akan muncul aplikasi bernama Kinguser
  • Selesai

Cara Root Android tanpa PC

1. Framaroot

  • Anda dapat menggunakan aplikasi bernama Framaroot pada android anda, berikut cara penggunaannya:
    1. Download dan install aplikasi bernama  Framaroot pada smartphone android anda.
    2. Buka Framaroot, kemudian pilih SuperSU/Superuser sesuai dengan keinginan anda. 
  • 3. Akan ada pilihan Aragorn dan Gandalf. Sebenarnya kedua pilihan tersebut bisa untuk melakukan root, tapi disarankan untuk memilih Gandalf.
     
  • 4. Tunggu hingga semua proses selesai. Jika notifikasi berikut sudah muncul, tandanya anda sudah berhasil melakukan root.

5. Restart ponsel android anda, pastikan aplikasi SuperSU atau Superuser muncul di drawer.
6. Selesai

2. Kingroot

Banyak yang bicara bahwa aplikasi ini adalah aplikasi terbaik untuk melakukan rooting tanpa pc. Karena sudah mendukung lebih dari 100.000 tipe smartphone.
Anda hanya perlu mendownload aplikasi Kingroot, kemudian bisa langsung memencet tombol di aplikasi tersebut dan tunggu notifikasi apakah eksekusi root nya bisa dijalankan atau tidak.
Ketika anda mendapat notifikasi sukses, maka secara otomatis android anda di root oleh kingroot.

3. Kingoroot

Jika ingin alternatif lain, kingoroot lah jawabannya. Tidak jauh berbeda dengan cara root android tanpa pc kedua, aplikasi ini juga hanya perlu 1x klik saja untuk proses rootingnya.
Silahkan download terlebih dahulu aplikasi kingoroot. Lalu install seperti biasa. Kemudian caranya sama persis seperti poin nomor 2
Jika telah terinstall, klik tulisan One Click Root dan tunggu proses root berlangsung.

Resiko Root Android

Sebelum anda melakukan root, pastikan mengetahui resikonya terlebih dahulu:
  • Kehilangan masa garansi (jika masih ada)
  • Bootloop jika terjadi kesalahan
  • Rawan terkena virus
  • Performa menjadi tidak stabil

Kelebihan Melakukan Root

Selain memiliki resiko diatas, disini juga terdapat kelebihan seperti berikut:
  • Untuk mengubah ROM
  • Untuk menambah internal storage dengan memanfaatkan kapasitas Micro-SD
  • Untuk memindahkan aplikasi ke memori eksternal untuk aplikasi yang tidak dapat dipindah
  • Untuk menginstall aplikasi tertentu
  • Untuk menghapus aplikasi bawaan yang tidak dapat dihapus
Advertisement

Baca juga:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

No comments